Fakta Pria Tewas Diterkam Harimau Milik Majikan di Samarinda

11 bulan lalu
)
Viva Networks News Flash

VIVA – Seorang penjaga Harimau peliharaan yang merupakan warga Samarinda, Kalimantan Timur bernama Suprianda tewas diterkam saat hendak memberikan makanan. Insiden tragis itu terjadi pada Sabtu, 18 November 2023. Ari Wibawanto selaku Kepala Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Timur mengonfirmasi, harimau milik seorang pengusaha rumah kebugaran di Samarinda tersebut terbukti ilegal. BKSDA Kaltim pun telah mengevakuasi harimau tersebut hari Minggu, 19 November 2023. 

Menurut rencana, harimau dievakuasi ke sebuah lembaga konservasi di Kecamatan Tabang, Kabupaten Kutai Kartanrgara. Pihak kepolisian sendiri telah menetapkan pemilik harimau sebagai tersangka. (Yovanda Samarinda) (RP-R-DA)