VIVA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan gelar pahlawan nasional tahun 2023 kepada enam tokoh. Penganugerahan tersebut dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Jumat (10/11/2023). Penganugerahan ini dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 115/TK/Tahun 2023 tentang Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional yang ditetapkan di Jakarta, pada tanggal 6 November 2023. Keenam tokoh yang diberikan gelar pahlawan nasional dalam rangka Hari Pahlawan Tahun 2023 tersebut adalah: 1. Almarhum Ida Dewa Agung Jambe, tokoh dari Provinsi Bali; 2. Almarhum Bataha Santiago, tokoh dari Provinsi Sulawesi Utara; 3. Almarhum Mohammad Tabrani, tokoh dari Provinsi Jawa Timur; 4. Almarhumah Ratu Kalinyamat, tokoh dari Provinsi Jawa Tengah; 5. Almarhum K.H. Abdul Chalim, tokoh Provinsi dari Jawa Barat; dan 6. Almarhum K.H. Ahmad Hanafiah, tokoh dari Provinsi Lampung.