Spanyol Lumpuh Total, Badai Salju Terburuk Dalam Sejarah

lewat 3 tahun lalu
News

VIVA – Badai salju Filomena menerpa Spanyol pada Sabtu, 9 Januari 2021, yang membuat negara itu lumpuh total. Media setempat menyebut, badai salju ini membuat kekacauan selama hampir 36 jam di Spanyol tengah. Kendati demikian, warga Spanyol malah menikmati salju dengan perang bola salju atau main ski. Ibukota Spanyol, Madrid, bahkan ikut terdampak hebat. Bandara internasional Barajas sampai ditutup.

Menurut badan cuaca Spanyol AEMET menyebut bencana ini sangat langka dan historis. Badai salju Filomena disebut mengakibatkan bencana salju terparah di Madrid sejak 1971. Empat orang dinyatakan meninggal dunia akibat badai salju ini. Ribuan orang bahkan terjebak di jalanan. Distribusi vaksin COVID-19 pun sempat tertunda akibat bencana ini. Hingga akhirnya pemerintah Spanyol membuat konvoi khusus.