Sambutan Meriah Militer Rusia Saat Prabowo Tiba Rusia

27 hari lalu
News

VIVA – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Pulkovo, St. Petersburg, Federasi Rusia, pada Rabu 18 Juni 2025 sekitar pukul 17.50 waktu setempat. Prabowo disambut upacara militer resmi, menandai dimulainya kunjungan kenegaraan ke Rusia atas undangan Presiden Vladimir Putin. Setibanya di bawah tangga pesawat, Prabowo disambut hangat oleh Deputi Perdana Menteri (DPM) Rusia Denis Manturov. Sebagai bagian dari prosesi penyambutan resmi, Prabowo berjalan melewati pasukan jajar kehormatan dan berhenti sejenak untuk mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya.