VIVA – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Bekasi sejak Senin malam hingga Selasa 4 Maret 2025 pagi menyebabkan banjir di sejumlah kawasan. Tak terkecuali kawasan Stasiun Bekasi.
Nampak ratusan motor terendam banjir yang terparkir di penitipan kendaraan seberang Stasiun Bekasi. Melalui video yang diunggah akun Instagram @bekasikinian terlihat hampir seluruh bagian kendaraan terendam air berwarna cokelat itu.