GEDEBUK! Pencuri Motor Terperosok Digagalkan Satpam Komplek

16 hari lalu
News

VIVA - Aksi heroik satpam komplek saat mencegah pelaku pencurian kabur membawa sepeda motor viral di media sosial. Satpam komplek yang berjaga di perumahan di Sidoarjo, Jawa Timur menurunkan portal hingga pencuri terperosok dengan motor curiannya. Satpam komplek mengetahui aksi pelaku karena menyadari dirinya bukan warga setempat. Peristiwa ini terjadi pada 14 Agustus 2024 sekitar pukul 3 dini hari.