Suara 'Misterius' PSI, Ini Klarifikasi Ketua KPU Depok

7 bulan lalu
News

VIVA –  Kantor Komisi Pemilihan Umum Kota Depok, KPU Kota Depok digeruduk ratusan massa dari Partai Keadilan Sejahtera atau PKS Depok pada Rabu, 6 Maret 2024. Mereka menuntut KPU mengusut dugaan penggelembungan suara di Kota Depok yang mengarah ke salah satu partai untuk tingkat DPR RI. 

Pengelembungan suara ini diduga terjadi di dua PPK yaitu Kecamatan Sumkajaya dan Sawangan. Saksi sejumlah partai mengungkapkan aplikasi Sirekap bergerak sendiri dan terjadi perubahan angka ketika petugas penghitungan istirahat. Diduga ada pihak yang ingin menyulap hasil perolehan suara.

Adapun, massa meninggalkan lokasi setelah mendapat penjelasan dan menyerahkan sejumlah tuntutan ke Ketua KPU Kota Depok. (Galih Purnama) [RP-KY]