img_title
Perajin Tempe
Foto: VIVA/M Ali Wafa

Harga Tempe Normal Meski Bahan Baku Naik

lewat 2 tahun lalu
Muhammad Ali Wafa
img_title
Photo Gallery
6 Photo

VIVA –Perajin membuat tempe di Kampung tempe, kawasan, Sunter, Jakarta Utara, Jumat, 21 Januari 2022. Perajin masih mempertahankan harga jual tempe secara normal Meski, harga bahan bakunya yakni kedelai mengalami kenaikan. Fajar, perajin tempe di Kampung Tempe, Kelurahan Sunter Jaya, Jakarta Utara mengatakan masih menjual tempe dengan harga Rp 5.000- Rp 6.000 per potong dengan ukuran panjang sekitar 30 cm dengan tebal 10 cm. Keputusan itu ia ambil supaya tidak ditinggalkan pelanggan. Risikonya, kata dia, keuntungan dari penjualan tempe ini berkurang.