VIVA – Belakangan ini masyarakat menyoroti harga beras yang terus melonjak naik. Bahkan, disebut tertinggi dalam sejarah. Rata-rata harga beras di minggu keempat Februari 2024 mencapai lebih dari Rp15.000. Akan tetapi, meroketnya harga gabah menjadi kebahagiaan bagi para petani. Satu di antaranya ialah Mbah Nyoto yang melalui akun TikTok pribadi menyampaikan hal tersebut.
Dalam sebuah unggahan video, ia menyentil aksi protes terhadap pemerintah terkait kenaikan harga beras. Padahal, para petani memilih tak bereaksi atas kenaikan gaji PNS hingga UMR di tiap tahun. Bahkan, Mbah Nyoto menyinggung kebanyakan orang berteriak perihal harga beras yang dapat dinikmati satu keluarga dengan nominal Rp17.000, namun tak keberatan membeli sebungkus rokok untuk diri sendiri senilai Rp30.000.
Mbah Nyoto menyerukan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tidak menurunkan harga gabah maupun beras. Lantaran, harga pupuk serta obat hama yang bernilai tinggi. [RP-DA]
Macron Girang Ajak Salaman Prabowo hingga Tarik Tangan
MK Putuskan SD-SMP Negeri dan Swasta Gratis, Ini Alasannya
Mahfud MD Blak-blakan 4 Sektor Ini Jadi Sarang Mafia Korupsi
Mahfud MD Komentari Budi Arie Terkait Korupsi-Judol
Gerak-gerik Brigitte Macron Saat Suami Foto Bareng Prabowo
Macron dan Istri Disambut Prabowo di Istana Negara
Alhamdulillah, Visa Haji Reguler 2025 Sudah 99 Persen Terbit
Mahfud MD Setuju TNI untuk Masuk Sektor-sektor Tertentu
Suara Meriam hingga Pasukan Berkuda Sambut Presiden Macron
Kemenag Tetapkan Hari Raya Idul Adha 2025 Jatuh pada 6 Juni